Laporan implementasi program Sekolah Relawan
Muhammad Fauzan Ramadhanni, usianya kini 18 tahun. Ia tinggal bersama
orang tuanya di Tanjung Priok, Jakarta. Danni sebelumnya menempuh pendidikan di
sekolah negeri, Kedua orang tuanya tidak lagi punya penghasilan semenjak Danni
SMA karena usia mereka yang sudah lansia. Alhamdulillah kakaknya bisa membantu
sedikit biaya sekolah Danni.
Ketekunannya belajar mengantarkan Danni lulus SNBP dan diterima di
universitas negeri impiannya jurusan Pendidikan Teknik Elektronika. Tapi ada
hal lain yang mengganggu pikiran Danni, keinginannya untuk melanjutkan
pendidikan tidak sejalan dengan keadaan ekonomi keluarga.
Biaya UKT cukup tinggi, belum lagi kebutuhan semester dan
lainnya. Danni tahu pasti, tentu ia tidak bisa lagi merepotkan keluarganya.
Sekolah Relawah dipertemukan dengan Danni melalui bantuan
beasiswa pendidikan, Danni akhirnya bisa melanjutkan S1. Danni, di tengah
situasinya itu, tetap percaya bahwa Tuhan tidak akan memalingkan diri dari
usaha dan doanya selama ini.
Karena apa pun latar belakang kita, tidak ada yang bisa
bilang bahwa mimpi kita ketinggian.
Jalan Mandor Basir 1 no.167, RT.01/RW.08, Kelurahan Kukusan, Kecamatan Beji, Depok
info@sekolahrelawan.com
+62 21 77805706
Copyright © Sekolah Relawan 2023