Laporan implementasi program Sekolah Relawan
Lansia tangguh itu namanya Emak Eunok. Tim Sekolah Relawan
mendatangi rumah beliau di daerah Bandung. Kolaborasi bersama Kolektif Kemanusiaan,
sebuah paket sembako tiba di rumah Emak Eunok.
Menafkahi keluarganya seorang diri, Emak Eunok berjualan
gorengan dari pukul 13.00 s.d 17.00 sore. “Kalau ga kaya gini, gimana anak dan
cucu bisa makan neng” kata Emak.
Kini beliau sudah berusia 60 tahun. Harapan beliau semoga
diberi kesehatan. 2 bulan lalu beliau sempat tidak bisa berjalan karena
penyakit rematik yang dialaminya. Alhamdulillah sekarang Emak Eunok sudah
sembuh dan bisa beraktivitas kembali.
EMak Eunok adalah satu dari sekian banyak lansia yang
terbahagiakan melalui paket sembako lansia. Tangisnya pecah saat relawan
datang mengantarkan rezeki sembako ke rumahnya saat beliau tengah berjualan.
Terima kasih orang baik, semoga semakin banyak lansia yang bisa kita bersamai kebutuhan sehari-harinya.
Jalan Mandor Basir 1 no.167, RT.01/RW.08, Kelurahan Kukusan, Kecamatan Beji, Depok
info@sekolahrelawan.com
021 77805706
Copyright © Sekolah Relawan 2023