+62 2177 8057 06 +62 852 1855 3006 info@sekolahrelawan.org

Artikel

“Kembali ke Dunia Normal”, Pengelolaan Ketahanan Mental dan Emosional Menyambut Syawal

19 Apr 2024

Pasca ramadhan biasanya menjadi transisi yang menantang bagi banyak orang. Tradisi yang muncul dengan istilah “Kembali ke Dunia Normal” ini seolah menyadarkan kita bahwa sudah saatnya kita kembali melakukan aktivitas sehari-hari seperti biasanya.

Tradisi tersebut seharusnya menjadi warna untuk menjunjung tinggi kebaikan serta menjadi acuan untuk melanjutkan aktivitas yang bermanfaat untuk diri sendiri maupun orang banyak.

Datangnya bulan syawal merupakan bentuk kemenangan. Sudah seharusnya kita menyambut syawal dengan menjaga amalan, ketahanan mental, serta emosional pasca-ramadhan. Misalnya dengan membangun kembali motivasi diri untuk memaksimalkan setiap usaha menggapai tujuan yang diinginkan.

Pemeliharaan mengenai kesehatan mental dan emosional yang di alami pasca-ramadhan bisa dibagikan dengan teman atau keluarga, meluangkan waktu untuk melakukan aktivitas yang menyenangkan, dan pengelolaan stress secara efektif. Berbagi pengalaman dengan orang-orang terdekat kita dapat mengurangi perasaan jenuh dan kesepian. Selain itu, ini juga bisa menjadi ajang mempererat interaksi sosial.

Dengan mengikuti beberapa tips di atas, maka kita dapat menjaga kesehatan mental dan emosional pasca-ramadhan. Sehingga kita bisa lebih siap menghadapi tantangan selanjutnya, meningkatkan ibadah di bulan syawal ini. 

Jalan Mandor Basir 1 no.167, RT.01/RW.08, Kelurahan Kukusan, Kecamatan Beji, Depok

info@sekolahrelawan.com

+62 21 77805706

Copyright © Sekolah Relawan 2023